Friday, March 21, 2008

Herudi dan Keluarga

Almarhum adalah seorang 'pakde' (sebutan kami untuk kakek) untuk 6 orang cucu dari 3 putra putrinya. Beliau selalu berusaha menyempatkan diri untuk berkumpul dengan keluarganya. Suami dari Sutantinah ini adalah anak ke 5 dari 8 bersaudara.

2 comments:

rivanhk said...

We miss u pa...

Unknown said...

Oom Udi..... yang saya kenang, dengan gayanya yang selalu low profile, meskipun Beliau sarat akan pengetahuan selalu saja berusaha membuka pembicaraan dengan siapa saja. Dimulai dengan pertanyaan Beliau yang berkaitan dengan keahlian/bidang yang ditekuni maupun kegiatan yang dilakukan oleh lawan bicaranya, yang berlanjut dengan diskusi yang sangat dinamis, termasuk dengan saya.
Hampir setiap bertemu Beliau selalu bertanya mengenai hal-hal yang berkaitan dengan pengetahuan saya sehubungan dengan produk-produk Investasi di Perbankan. Meskipun saya tidak merasa cukup ahli, tetapi Beliau selalu mendengarkan dengan penuh perhatian dan antusias....
Oom, I miss our discussion with your attentive style.
Hal yang dapat saya ambil suri tauladannya adalah Ilmu Padi yang dimilikinya. Menurut saya, tidak ada satu orang pun yang meragukan wawasan pengetahuan Beliau, tetapi tetap saja Beliau menggali informasi pada orang lain dengan segala perhatiannya. Kalau dipikir apalah arti pengetahuan saya dibanding Beliau.
Selamat jalan ya Oom, semoga amal ibadah Oom menjadi bekal untuk menghadap Sang Khalik. Saya sekeluarga mendoakan Oom dan keluarga yang ditinggalkan. Amien.